hari jadi
Ragam

Pengurus HIPPMAS Temui Kadis PUPR di Lokasi Proyek Aspuri


  Senin, 7 Januari 2019 8:10 am

Pengurus HIPPMAS di Makassar saat menemui pelaksana proyek Aspuri. Tampak sejumlah pekerja di lokasi proyek masih berupaya merampungkan pekerjaan (foto: doc hippmas umi)

Sinjai.Info, Makassar, — Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Sinjai, Ishak, bersama Pejabat Pelaksana Kegiatan (PPK) Badri Hatta, meninjau proses penyelesaian pekerjaan Asrama Putri (aspuri) HIPPMAS di Makassar, Senin (7/1/2019) pagi. Hadir pula sejumlah anggota DPRD Sinjai.

Kehadiran mereka disambut beberapa pengurus HIPPMAS diantaranya Kader HIPPMAS Bulupoddo, HIPPMAS Unismuh, HIPPMAS Sinjai Tengah, HIPPMAS UMI, HIPPMAS UIT dan HIPPMAS UNM.

Pengurus HIPPMAS yang hadir meminta kepada Direktur CV. Sumber Resky Abadi, Rachmansyah, yang turut dihadirkan sebagai pelaksana proyek agar bertanggungjawab pada proses penyelesaian Aspuri.

“Kami minta pelaksana proyek agar bertanggungjawab pada proses penyelesaian Aspuri. Pekerjaannya juga harus diawasi agar tidak dikerja asal-asalan yang berimbas pada kualitas bangunan,” kata Yunus dari HIPPMAS UMI mengingatkan. (ZAR)

 

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top