hari jadi
Info Desa

Sekda Membuka BID Region I


  Selasa, 9 Juli 2019 6:41 am

Suasana pembukaan Bursa Inovasi Desa (BID) Region I di Kawasan Wisata Hutan Mangrove, Desa Tongke-Tongke, Kecamatan Sinjai Timur Selasa (9/7/2019) pagi. (foto:kari/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Timur, — Bupati Sinjai diwakili Sekretaris Daerah, Akbar, membuka Bursa Inovasi Desa (BID) Region I yang dipusatkan di Kawasan Wisata Hutan Mangrove, Desa Tongke-Tongke, Kecamatan Sinjai Timur, Selasa (9/7/2019) pagi.

Bursa Inovasi Desa Region I diikuti desa dari Kecamatan Sinjai Timur, Bulupoddo dan Pulau Sembilan. Sekda Sinjai dalam sambutannya mengungkapkan semakin banyak desa yang berinovasi maka semakin beragam pula potensi yang bisa dikembangkan.

“Kami menyambut baik dan sangat mengapresiasi penyelenggaraan Bursa Inovasi Desa ini, sebab kami meyakini bahwa melalui momen ini potensi-potensi yang ada di Kabupaten Sinjai akan terekspos dengan baik terutama Inovasi yang dilakukan di tingkat desa,” puji Sekda Sinjai.

Sebelumnya, Kepala Dinas PMD Sinjai, Andi Zainal Arifin, dalam laporannya mengharapkan para kepala desa untuk betul-betul dapat mencari contoh inovasi yang tepat untuk direplikasi di desa masing-masing menjadi contoh.

(Kari)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top