hari jadi
Edukasi

SMAN 13 Sinjai Tengah Terapkan Sistem Zonasi


  Senin, 24 Juni 2019 7:31 am

Calon siswa baru SMAN 13 Sinjai Tengah saat bersiap mendaftarkan diri, Senin (24/6) pagi. SMAN 13 menerapkan sistem Zonasi pada penerimaan peserta didik baru. (foto: Ichsan)

Sinjai.Info, Sinjai Tengah, — Penerimaan peserta didik baru untuk jenjang pendidikan SMA pada jalur zonasi Tahun Ajaran 2019-2020 mulai dibuka, Senin (24/06/2019) .

Seperti yang terlihat di UPT SMAN 13 Sinjai Tengah, puluhan calon peserta didik baru memadati ruang validator pendaftaran peserta didik baru, guna menyetorkan berkas bukti pendaftaran online.

Dengan jalur zonasi ini keputusan diterima atau tidak diterimanya peserta didik berdasarkan titik alamat peserta didik yang terlihat pada satelit.

Kepala SMAN 13 Sinjai Tengah, Alimin, S.pd., M.Pd, berharap proses penerimaan jalur zonasi ini dapat dengan lancar, mengingat ada beberapa kendala teknis yang sering dialami oleh para validator.

Salah satunya adalah kendala jaringan internet yang tidak stabil, selain itu Alimin menyampaikan bahwa penerimaan ini dilaksanakan dengan transparan, akuntabel, dan memperhatikan secara valid data-data yang disampaikan oleh calon peserta didik.

“Kita berharap proses ini dapat berjalan lancar, karena biasanya kita bermasalah dengan jaringan, sehingga seluruh proses dapat terlaksana secara transparan dan akuntabel,” ungkap Alimin.

Dengan penerimaan dengan sistem zonasi ini diharapkan pemerataan pendidikan dapat terwujud.

(ZAR)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top