hari jadi
Ekobis

YPN Kembangkan Aplikasi Bank Sampah


  Kamis, 25 Februari 2016 5:26 am

Sinjai.info,- Yayasan Peduli Negeri (YPN) sebagai salah satu lembaga swadaya masyarakat di Sulawesi Selatan yang bergerak pada upaya pelestarian lingkungan hidup, mulai mengembangkan pengelolaan bank sampah melalui pendekatan teknologi informasi. Salah satu upaya yang dilakukan adalah membuat aplikasi bank sampah berbasis website, dan sms gateway.

Khusus untuk sms gateway ungkap Direktur YPN, Saharuddin Ridwan, akan digunakan oleh seluruh pengelola bank sampah di setiap lingkungan yang ada di Makassar. “Dengan sms gateway, pengelola bank sampah di tiap lingkungan akan mudah melaporkan kepada bank sampah pusat, terkait jumlah dan jenis sampah yang sudah terkumpul” ungkap Direktur YPN.

Hanya melalui sms kata alumnus Universitas Hasanuddin, itu bank sampah pusat akan menerima laporan secara real time karena akan terinput otomatis pada aplikasi. “Insya Allah pada awal Maret 2016 ini, aplikasi bank sampah dan sms gateway sudah bisa digunakan. Untuk membuat aplikasi ini kami bekerjasama dengan Relawan TIK Sulawesi Selatan” Kuncinya. (ZAR)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top